Jalan K.H. Hasyim Asy'ari Nomor 6 Kebumen

PGRI Kebumen Usul Korwil Dihidupkan Kembali, Bupati: Insya Allah Kami Tindaklanjuti

13 April 2025 18:33:00

KEBUMEN - Segenap keluarga besar PGRI Kabupaten Kebumen menggelar halal bi halal bersama Bupati Kebumen Lilis Nuryani yang berlangsung di Aula Kantor PGRI Kebumen, Minggu 13 April 2025. Kegiatan ini dihadiri kurang lebih 500 guru baikĀ  TK, SD, SMP/MTs,…



KEBUMEN - Segenap keluarga besar PGRI Kabupaten Kebumen menggelar halal bi halal bersama Bupati Kebumen Lilis Nuryani yang berlangsung di Aula Kantor PGRI Kebumen, Minggu 13 April 2025. Kegiatan ini dihadiri kurang lebih 500 guru baik  TK, SD, SMP/MTs, hingga SMA/SMK.

Ketua PGRI Kebumen Agus Sunaryo menyampaikan silaturahmi dan halal bi halal ini merupakan moment penting untuk menguatkan kebersamaan para guru dalam menjalankan fungsi perannya sebagai seorang pendidik. Hal ini juga sekaligus menyampaikan aspirasi kepada Bupati.

Salah satunya adalah usulan menghidupkan kembali Koordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan di tiap-tiap kecamatan. Menurut Agus, keberadaaan Korwil sangat dibutuhkan para guru guna mengkoordinasikan layanan administrasi satuan pendidikan di wilayah kecamatan.

"Guru ini butuh sekali tenaga yang membantu khususnya menyangkut kebutuhan administrasi, sementara ini kan tidak, padahal itu penting sekali. Tugas itu kan ada di Korwil, tapi karena tidak ada, maka tugas-tugas administrasi guru mengalami hambatan," ujar Agus.

Agus menyampaikan, guru tugasnya mendidik dan mengajar para siswa di sekolah. Namun jika mereka masih disibukan mengurus persoalan administrasi, maka tugas utamanya akan terganggu. Karenanya, pihaknya meminta kepada Bupati agar Korwil dihidupkan kembali.

Selain itu, Agus menyampaikan PGRI siap bersinergi dan mendukung mendukung kebijakan Bupati, di antaranya kebijakan mendekatkan guru dengan domisilinya. Ia menyebut, ini merupakan keinginan para guru, terutama yang sudah lama mengajar di wilayah-wilayah terpencil agar bisa didekatkan dengan domisilinya.

"Pasti ini akan menghemat waktu, untuk efisiensi, kami dari PGRI sangat mendukung, bahkan kami kemarin sempat diminta untuk memberikan masukan, dan itu sudah kita sampaikan ke Bupati, alhamdulillah sudah terlaksana secara bertahap," ucap Agus.

Terkait usulan tersebut, Bupati menyampaikan akan menindaklanjutinya. Pihaknya merasa keberadaaan para guru sangat penting sebagai tiang utama dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. Untuk itu, hal-hal yang menyangkut perbaikan SDM para guru akan diperhatikan.

"Tentu saja akan kita perhatikan, kita tindaklanjuti, Insya Allah karena ini kan menyangkut penguatan SDM para guru, agar mereka tidak terganggu dengan pekerjaan yang sifatnya teknis/administrasi. Tugas guru adalah mengajar mendidik muridnya agar cerdas," jelas Lilis.

Dalam hal penguatan SDM, agar lebih semangat lagi dalam mengajar, Lilis menyampaikan sudah menjalankan program 100 hari, yakni mendekatkan guru dengan domisilinya. Program ini diharapkan bisa menjadikan guru lebih nyaman dan fokus dalam mengajar siswanya.

"Ke depan, Pemkab Kebumen akan terus mendukung upaya peningkatan kualitas pendidikan, kesejahteraan guru, serta pendidikan karakter peserta didik. Mari kita lanjutkan kolaborasi dan komunikasi yang baik antara PGRI dan pemerintah daerah, demi mewujudkan Kebumen BERDAYA, Beriman, Maju, Sejahtera dan Berbudaya, Ngopeni, Ngayomi, Ngayemi," tandasnya.