Jalan K.H. Hasyim Asy'ari Nomor 6 Kebumen

Jelang Natal dan Tahun Baru, Bupati dan Sekda Monitoring Sejumlah Pasar

23 Desember 2020 11:33:24

KEBUMENKAB.GO.ID - Bupati KH Yazid Mahfudz membentuk Tim dan melakukan 'Monitoring Kebutuhan Pokok Masyarakat Jelang Natal dan Tahun Baru 2020 ke sejumlah Pasar Tradisional dan Pasar Modern. Bupati didampingi Plt. Asisten 1, Kepala Disperindag, Kepala…



KEBUMENKAB.GO.ID - Bupati KH Yazid Mahfudz membentuk Tim dan melakukan 'Monitoring Kebutuhan Pokok Masyarakat Jelang Natal dan Tahun Baru 2020 ke sejumlah Pasar Tradisional dan Pasar Modern.

Bupati didampingi Plt. Asisten 1, Kepala Disperindag, Kepala Distapang, Kepala Bagian Humas, Kepala Bagian Umum, mengunjungi Pasar Prembun dan bberapa Pasar Modern.

Kemudian Tim II, Sekda Ahmad Ujang Sugiono didampingi Asisten 2, Ka. Satpol PP, Kabag Perekonomian, Distapang, Disperindag menyambangi Pasar Karanganyar dan juga sejumlah Pasar Modern.

Selain memantau langsung ketersiediaan kebutuhan poko masyarakat, dalam monitoring ini Bupati dan Sekda juga melihat langsung tingkat kedisiplinan warga dalam menerapkan protokol kesehatan, mengingat situasi pandemi COVID-19 yang belum usai. (dp)