Kalahkan Cilacap, Tim Futsal Kebumen Juara Dulongmas, Bupati Ucapkan Selamat
KEBUMENKAB.GO.ID - Tim futsal U-20 Kebumen akhirnya mampu tampil sebagai juara 1 dalam ajang Pekan Olahraga Wilayah Kedu, Pekalongan, Banyumas (Dulongmas) 2020. Di partai final ini, tim futsal Kebumen bertemu dengan tim futsal Cilacap dengan skor akhir 3-1.
Pertandingan berlangsung di Gor Futsal, Pejagoan, Kebumen, Minggu (24/10/2010). Pertandingan berlangsung meriah dengan dihadiri Bupati Kebumen Arif Sugiyanto, Ketua KONI Kebumen Sriyanto, beserta jajaran,…