Ngobrol Bareng Kades se-Kecamatan Puring, Wabup Arif Serap Aspirasi Masyarakat

Ngobrol Bareng Kades se-Kecamatan Puring, Wabup Arif Serap Aspirasi Masyarakat

KEBUMENKAB.GO.ID – Ingin menyerap langsung aspirasi dari masyarakat, Wakil Bupati H Arif Sugiyanto, Senin (5/1) kemarin hadir secara khsuus dalam Silaturahmi dan Ngobrol Santai Bareng Wakil Bupati Kebumen, Forkompimcam Puring, dan Paguyuban Kepala Desa se Kecamatan Puring " Manunggal Karyo". Acara berlangsung di Resto Bossanova yang berada tepat di depan pintu masuk Pantai Suwuk, Puring. 



Bincang santai Wakil Bupati kali ini sekaligus dalam rangka pembinaan untuk para Kepala Desa se- Kecamatan Puring. Wakil Bupati pun menanyakan kendala yang dihadapi terkait pemerintahan serta pembangunan di desa.




"Selain silaturahmi, saya ingin bisa mendengar langsung kendala yang dihadapi para Kades," ucap Wakil Bupati Arif Sugianto




Selanjutnya Wabup Arif menyampaikan, bahwa Kecamatan Puring memiliki banyak potensi yang perlu digali dan terus dikembangkan guna meningkatkan perekenomian salah satunya pariwisata dan pertanian.




"Ada banyak potensi yang bisa digali disini," ujar Wabup




Dari hasil dialog bersama para Kepala Desa ternyata ditemukan beberapa permasalahan yang sifatnya mendasar diantaranya seperti jalan rusak, permasalahan irigasi/ pertanian dan sebagainya. 



Kedepan Arif berharap beberapa kendala tersebut dapat ditangani dengan baik demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.




"Kendala yang ada kita akan segera tangani agar masyarakat bisa sejahtera," pungkas Arif 




Turut hadir pada kesempatan tersebut Kepala Dispermades P3A Kebumen, Kepala Disporawisata Kebumen, Forkopimcam Puring, serta sejumlah pejabat lain. (hms/dp)